Tips Memandikan Bayi Baru Lahir yang Benar!

Senin, 17 Juli 2023

Merawat kebersihan bayi yang baru lahir perlu perhatian lebih. Menurut World of Health Organization (WHO), Ibu disarankan menunggu waktu 24 jam untuk memandikan bayi setelah lahir.  Tapi sebenarnya jika nggak ada halangan secara kultural atau pun kebiasaan, Ibu bisa memandikan lebih cepat.  

Hanya saja ada beberapa penelitian yang menghasilkan fakta yang menarik nih, Bu! Seperti studi yang diikuti 1000 bayi yang baru lahir, menunjukkan hasil bahwa menunggu memandikan bayi hingga 12 jam setelah dia lahir dapat menambah tingkat kesuksesan saat Ibu mengASIhi Si Kecil. Studi lainnya yang lebih kecil menyebutkan bahwa menunggu waktu 48 jam untuk memandikan bayi yang baru lahir bermanfaat akan kesehatan kulitnya, seperti menjadi lebih lembap dan membantu perkembangan kulitnya! Untuk lebih lengkapnya, yuk simak tips memandikan bayi baru lahir ini!

Cara Tepat Mempersiapkan Bayi Baru Lahir Mandi

Ibu, biar tips memandikan bayi baru lahir bisa dilakukan dengan lancar. Persiapkan terlebih dahulu yuk perlengkapan berikut!

  1. Tempat untuk menaruh Si Kecil setelah mandi atau saat memakaikannya baju. Bisa gunakan kasur datar atau dilapisi perlak
  2. Alas ganti atau handuk
  3. Waslap lembut atau kapas
  4. Popok bersih Baby Happy

Artikel Lainnya: Penting! Ini Perawatan Kulit Bayi yang Tepat

Setelah Perlengkapan Siap Perhatikan Juga Hal Berikut

  1. Pastikan air cukup hangat, bukan panas. Periksa dengan pergelangan tangan atau siku lalu aduk rata sehingga tidak ada area yang terlalu panas
  2. Jangan tambahkan pembersih cair apa pun ke air mandi. Air biasa adalah yang terbaik untuk kulit bayi di bulan pertama.
  3. Pegang bayi Ibu di pangkuan dan bersihkan wajahnya
  4. Selanjutnya, cuci rambutnya dengan air biasa, dengan menopangnya
  5. Setelah mengeringkan rambutnya dengan lembut, lepas popoknya dan bersihkan kotoran
  6. Turunkan bayi  dengan lembut ke dalam bak dengan satu tangan memegang lengan atasnya dan menopang kepala dan bahunya. Kemudian gunakan tangan lain untuk dengan lembut menggerakkan air di atas bayi tanpa menyiramkan air.
  7. Pastikan kepala bayi tetap di atas air
  8. Jangan pernah meninggalkan bayi sendirian di dalam bak, bahkan hanya selama beberapa detik
  9. Angkat bayi dan keringkan dengan menepuk-nepuknya, keringkan dan berikan perhatian khusus pada lipatan kulitnya
  10. Berikan pijatan pada bayi Anda. Pijatan dapat membantu bayi mereka rileks dan tertidur
  11. Hindari menggunakan minyak atau losion apa pun sampai bayi berusia satu bulan

Jika Ibu mencari tips memandikan bayi dengan air dingin, sebaiknya jangan dilakukan dulu ya, Bu untuk bayi baru lahir. Tunggu hingga bayi mencapai umur 6 bulan. 

Artikel Lainnya: Ini Tips Menjemur Bayi dengan Benar!

Waktu yang Tepat Memandikan Bayi

Ibu paling tau waktu yang tepat untuk memandikan bayi yang baru lahir. Namun disarankan memilih waktu di mana Ibu nggak perlu terburu-buru saat memandikan. Beberapa orang tua memilih untuk memandikan bayi di pagi hari ketika bayi sedang aktif dan tidak rewel. Ada juga yang lebih suka menjadikan mandi bayi sebagai bagian dari ritual menenangkan sebelum bayi tertidur. Jika Ibu mau memandikan bayi setelah makan, pertimbangkan untuk menunggu sedikit agar perut bayi tenang terlebih dahulu, ya! 

Tips terakhir memandikan bayi baru lahir adalah dengan menyediakan Diapers Baby Happy Body Fit Fun & Comfort Pinkfong Baby Shark  yang bakal bikin bayi baru lahir nyaman seharian. Dengan beragam manfaat seperti teknologi Hexagon untuk penyerapan yang lebih cepat berfungsi membuat permukaan diapers tetap kering dan lembut sehingga Si Kecil terhindar dari ruam popok! 

Yuk masukkan Baby Happy Body Fit Fun & Comfort Pinkfong Baby Shark ke dalam ritual mandi Si Kecil! Dapatkan produknya di sini. Mom Happy, Baby Happy.

Sumber:

NHS UK. Washing and bathing your baby. Diakses Juli 2023.

Mayo Clinic. Baby bath basics: A parent’s guide. Diakses Juli 2023.